Untuk meningkatkan rasa solidaritas diantara anggota UKM PKIM Undiksha, pada tanggal 26 - 27 Februari 2022 telah dilaksanakan serangkaian kegiatan PKIM CAMP yang berlokasikan di Bumi Perkemahan Danau Tamblingan. Kegiatan ini tidak hanya dihadiri oleh pengurus UKM PKIM saja, namun para anggota muda UKM PKIM juga hadir untuk memeriahkan acara. Sebelum memulai acara,segala persiapan telah dilaksanakan sebelumnya termasuk persembahyangan bersama demi memohon kelancaran acara kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Meskipun hanya berlangsung selama 2 hari 1 malam, kegiatan berlangsung penuh dengan suka cita dan rasa kekeluargaan yang erat. Kegiatan makin dimeriahkan dengan adanya aksi unjuk bakat dari para anggota yang tampil untuk memeriahkan malam kemah itu.
"PKIM CAMP diadakan tidak hanya sebagai sarana meningkatkan solidaritas saja, namun juga memberi kesempatan baik bagi anggota maupun pengurus tetap UKM PKIM agar dapat mengenal lebih jauh satu sama lain, serta menjadi awal perkenalan bagi anggota UKM terhadap program kerja yang ada" ucap Raden Simson Simbolon selaku ketua umum UKM PKIM (andi).